Profil AEC Semarang

cropped-logo-aec.png

 

Sejarah Akhil Education Centre [AEC] Semarang

Akhil Education Centre [AEC] adalah yayasan pendidikan resmi yang terdaftar di Notaris, Dinas Pendidikan Kota Semarang dan Kementrian Hukum dan HAM Republik Indonesia. AEC Semarang telah memiliki Izin Operasional dari Dinas Pendidikan Kota Semarang serta telah memiliki Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) K99967779.

AEC Semarang bergerak pada bidang pendidikan yang memiliki pelatihan Bahasa Asing. Bahasa asing kami meliputi Bahasa Inggris, Bahasa Korea, Bahasa Jepang, Bahasa Perancis, Bahasa Mandarin, Bahasa Jerman, Bahasaa Arab dan Bahasa Spanyol untuk siswa tingkat anak- anak, remaja, dewasa dan professional.

AEC Semarang juga mempunya program penerjemah yang meliputi Translator [penerjemah dokumen] dan Interpreter [penerjemah Lisan]. Translator [penerjemah dokumen] AEC Semarang ada yang tersumpah [SWORN] maupun reguler. Translator kami bisa menerjemahkan berbagai dokumen dalam berbagai bahasa. Kami juga menerima jasa Proofreading dokumen. Sedangkan Interpreter [penerjemah lisan] AEC Semarang bisa bertugas untuk berbagai macam event dan bisa menjangkau berbagai wilayah, tidak hanya terbatas di wilayah Semarang saja.

Program lain yang menjadi unggulan di AEC Semarang adalah program ke luar negeri yang meliputi program student immersion dan program PKL/PPL Internasional. Tujuan negara dari program student immersion meliputi, Singapura, Thailand, Malaysia, Korea, Jepang, Taiwan dan Australia. Program student Immersion diperuntukkan untuk siswa dijenjang SD, SMP, dan SMA. Pelaksanaan program student immersion berlangsung selama 5 – 10 hari [tergantung pada masing masing tujuan negara]. Sedangkan, tujuan negara program PKL/PPL internasional meliputi Thailand dan Korea. Program ini di peruntukkan untuk mahasiswa/i pada level universitas baik perguruan tinggi negeri maupun swasta. Pelaksanaa program PKL/PPL internasional ini berlangusung selama 1-3 bulan [tergantung pada masing masing negara tujuan].

Visi

Terwujudnya sebuah yayasan pendidikan yang handal dalam memberikan layanan pendidikan bahasa asing demi mencerdaskan dan meningkatkan kualitas generasi muda untuk memperkuat daya saing bangsa.

Misi

  1. Meningkatkan kualitas pelayanan dan pengelolaan yayasan pendidikan.
  2. Memberikan program pendidikan (meliputi kursus bahasa untuk pelajar dan pekerja, edutrip, dan study abroad) yang dibutuhkan dunia usaha.
  3. Menciptakan program-program yang inovatif, kreatif, dan bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat.
  4. Berperan aktif dalam mengentaskan kemiskinan dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia.

Sekilas perjalanan AEC Semarang dari tahun 2015 – sekarang:

2015

  • Kursus Bahasa Korea
  • Kursus Bahasa Inggris
  • Intepreter
  • Edutrip/ Student Exchange/ Student Immersion Korea
  • Konsultan pendidikan
  • Bimbingan belajar

2016

  • Kursus Bahasa Jepang
  • Edutrip / Student Exchange/ Student Immersion Jepang
  • Internship Korea
  • Ekstrakulikuler Bahasa Korea
  • PKL/PPL International [Thailand]

2017

  • Kursus Bahasa Mandarin
  • Program study ke Jepang dan Korea
  • PKL/PPL Intenational [Korea]

2018

  • Kursus Bahasa Perancis
  • Edutrip / Student Exchange / Student Immersion Singapore, Thailand, Malaysia dan Australia
  • Youth Exchange Service (YES) Korea

2019

  • Edutrip/ Student Exchange / Student Immersion Taiwan
  • Terjemahan dokumen

2020

  • Kursus Bahasa Jerman
  • Kursus Bahasa Spanyol
  • Kursus Online : Bahasa Korea, Bahasa Inggris & Bahasa Mandarin

2021

  • Kursus BIPA [Bahasa Indonesia Penutur Asing]
  • Proofreading Dokumen
  • Kursus Online : Bahasa Jepang, Bahasa Jerman, Bahasa Prancis & Bahasa Arab

 

Satu pemikiran pada “Profil AEC Semarang

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.